Top Ad 728x90


Tuesday, August 18, 2020

,

UJICOBA

Panen sawi bersama Yanthi 4 tahun yang lalu


Selalu ada yang pertama untuk segalanya. Demikian pula dalam hal ber-urban farming. 


Semua dimulai dari langkah pertama, dan langkah pertama itu berasal dari sebuah pesan via Whatsapp yang sampai, yang menyatakan ingin aku membuatkan instalasi hidroponik di rumah beliau. 


Pada saat itu, aku masih mengujicoba membuat instalasi hidroponik dengan menggunakan material-material yang tersedia di dekat rumah. Menganggap pipa PVC adalah material yang paling mudah ditemui, maka aku menggunakannya sebagai kerangka instalasi. 


Mudah? Tentu. Murah? Tidak juga. Investasi terbesar dari pembuatan kerangka PVC ada pada sambungan-sambungan antara pipa, baik yang berbentuk L maupun T. Apalagi saat itu saya menggunakan pipa 1¼“ sehingga lumayan juga investasi untuk setiap sambungannya. 


Hasil ujicoba itu cukup berhasil. Sawi-sawi samhong bertumbuhan dan hasilnya pun dapat dinikmati. 


Namun konstruksi yang saya buat saat itu belum bisa menjadi rekomendasi karena masih tidak stabil bila tertiup angin kencang. Setidaknya saya sudah mencoba. 


Dan sepertinya memang demikianlah sistem kepantasan itu bekerja. Saat kita mau memulai, maka terbukalah peluang-peluang selanjutnya, sebagaimana pesan Whatsapp yang masuk ke telepon seluler saya hari itu, 3 tahun yang lalu. 


Cipinang Muara, 4 Agustus 2020


#selfreminder

#urbanfarmingwisdoms

#motivarmer

 

=========

 

Untuk sharing dan diskusi seputar komposting dan urban farming, silakan melalui link-link berikut:

bit.ly/GrupFBSahabatRumahHijau

bit.ly/PodcastRumahHijaunet

bit.ly/YoutubeRumahHijaunet

 

Untuk mengikuti pelatihan komposting secara online, silakan langsung klik link berikut:

bit.ly/PelatihanKompostingOnline 


Top Ad 728x90

0 comments:

Post a Comment

Top Ad 728x90