Top Ad 728x90


Thursday, March 26, 2015

Catatan Hari ke-189 Komposting - Beras Organik

by
Hari ini, aku kembali memanen pupuk padat dan pupuk cair dari komposterku. Dan sebagaimana panen sebelumnya, aku memperoleh sekitar 4 liter pupuk cair. 

Dua hari yang lalu, rumahku kembali mendapat kunjungan dari wanita super sibuk, Mbak Wilda Yanti. Bagaimana tidak super sibuk, karena dari status-status beliau di FB, perjalanannya terlihat dari daerah ke daerah untuk memberikan edukasi seputar sampah dan pengolahannya. Maka bila ada waktu dimana beliau bisa mampir ke rumah, niscaya benar-benar disempatkan di dalam kepadatan jadwalnya. 

Kedatangan Mbak Wilda adalah untuk mengantarkan 5 kg beras organik yang sudah dijanjikannya untukku sebagai apresiasi karena aku dapat konsisten melakukan pemilahan dan pengolahan sampah rumah tangga sampai saat ini. 

Friday, March 20, 2015

Catatan Hari ke-182 Komposting - Giliran Kacang Panjang Berbuah

by

Hari ini, aku kembali memanen pupuk padat dan pupuk cair dari komposter di rumahku. Bila melihat dari kedua tempat yang terisi, maka aku memperoleh sekitar 4 liter pupuk cair. 

Dan hari ini aku kembali bersyukur bahwa tidak hanya buncis, namun kacang panjang yang kutanam pun sudah mulai berbuah. Berawal dari bunga-bunga berwarna kuning muda yang cantik, setelah rontok, memanjanglah bakal buah dari bunga, menjelma menjadi kacang panjang. 

Monday, March 16, 2015

Catatan Hari ke-178 Komposting - Buncis Berbuah

by

Hari ini sudah kedua kalinya aku memanen pupuk cair tanpa memanen pupuk padat. Dan hasilnya cukup banyak, lebih dari 4 liter. 

Dan pada hari ini aku dibahagiakan dengan telah munculnya buah-buah buncis di kebun kecilku, yang berawal dari bunga-bunga berwarna ungu yang cantik. Sungguh aku bersyukur karena semua itu adalah hasil tanam mandiri dengan pupuk yang berasal dari sampah dapur rumah tangga, baik pupuk padat yang menjadi media tanamnya maupun pupuk cair yang disemprotkan secara rutin setiap harinya (atau 2 hari sekali kalau sedang tidak sempat). 

Tuesday, March 10, 2015

Catatan Hari ke-172 Komposting - Lima Liter Pupuk Cair Siap Dikemas

by
Di hari ke-172 komposting ini, kembali aku melihat bahwa komposterku menghasilkan pupuk cair yang cukup banyak, walau belum dipenuhi sampah sejak panen pupuk padat yang terakhir. Sebagaimana hari ini, kembali aku memanen pupuk cair dengan jumlah cukup banyak, sekitar 5 liter. 

Dan pada hari ini pula, aku berhasil mengumpulkan 5 liter pupuk cair yang sudah diaerasi. Rencananya, pupuk cair ini akan dikemas sesuai dengan standar yang akan diajarkan Mbak Wilda. Kapan waktunya? Tunggu Mbak Wilda atau sahabat-sahabat dari Xaveria punya waktu untuk mampir ke rumah. Dan melalui tulisan ini aku sudah melaporkan bahwa lima liter pupuk cair siap dikemas ya Mbak! :)  

Tuesday, March 3, 2015

Catatan Hari ke-166 Komposting - Sudah Kembali Normal

by
Hasil panen pupuk padat dan cair
Menjalani bulan kelima komposting, sungguh semakin banyak pelajaran dari pengalaman melakukan pemilahan dan pengolahan sampah rum

ah tangga. Salah satunya adalah betapa ukuran cacahan sampah sepertinya bisa menentukan kualitas pupuk yang dihasilkan.

Sebagaimana hasil panen hari ini dapat dikatakan cukup baik dan normal, setelah sempat mengalami hari-hari panen yang lebih penuh perjuangan di dalam musim hujan. Aroma pupuk padat dan warna sekitar 4,5 liter pupuk cair yang dihasilkan terlihat seperti saat pertama kali pupuk padat dan cair dipanen dahulu kala.


Top Ad 728x90